Pelaksanaan sarasehan ini bertujuan untuk menyediakan platform bagi dosen di lingkungan Prodi Pendidikan Bahasa Inggris di wilayah Yogyakarta untuk membahas tantangan dalam pengajaran bahasa Inggris serta bagaimana mengimplementasikan solusi yang efektif, sambil mengevaluasi kesiapan lulusan dalam dunia kerja serta jenis dan rupa permintaan dunia kerja terhadap produk atau output prodi Pendidikan Bahasa Inggris. Tujuan utama meliputi identifikasi tantangan utama dalam kurikulum, metode pengajaran, dan penggunaan teknologi, serta pembahasan mengenai bagaimana program studi dapat memperbaiki kurikulum dan strategi pengajaran untuk meningkatkan kesiapan lulusan dalam menghadapi pasar kerja. Fokus juga termasuk mengevaluasi keterampilan dan kompetensi lulusan serta bagaimana mereka dapat lebih siap menghadapi tantangan di dunia kerja.
Lulusan program studi Pendidikan Bahasa Inggris diharapkan tidak hanya menguasai keterampilan berbahasa tetapi juga memiliki kemampuan pedagogis dan adaptif yang tinggi. Seiring dengan perkembangan zaman dan kebutuhan industri, dunia kerja semakin menuntut lulusan yang fleksibel, inovatif, dan mampu beradaptasi dengan cepat. Tidak heran jika seluruh program studi Pendidikan Bahasa Inggris di Indonesia telah mempersiapkan lulusannya agar mampu terserap di dunia kerja dengan kompetensi yang baik ataupun menciptakan lapangan kerja sendiri melalui struktur kurikulum yang telah disusun sedemikian rupa dan membekali mahasiswanya dengan berbagai kegiatan nyata selama studi yang menunjang permintaan pasar.
Namun, tantangan ini semakin kompleks dengan adanya kebijakan baru yang dikeluarkan melalui Permendikbud No. 12 Tahun 2024 tentang kurikulum pada pendidikan anak usia dini, jenjang pendidikan dasar, dan jenjang pendidikan menengah. Kebijakan ini membawa sejumlah perubahan signifikan dalam kurikulum, metode pengajaran, dan standar penilaian yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Perguruan tinggi, khususnya penyelenggara program studi Pendidikan Bahasa Inggris, perlu memahami dan merespon perubahan ini dengan tepat agar tetap dapat menghasilkan lulusan yang kompetitif dan relevan dengan kebutuhan industri. Ditambah, belakangan ini animo masyarakat terhadap masa depan guru bahasa Inggris kian menurun. Sudah selayaknya, fenomena ini disikapi melalui kebijakan pemerintah yang tepat.
Dalam konteks ini, sarasehan dengan tema “Peluang dan Tantangan Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris dan Lulusannya dalam Dunia Kerja” menjadi sangat penting untuk dilaksanakan. Kegiatan ini bertujuan untuk mendapatkan insight dari berbagai pihak mengenai posisi dan strategi yang harus diambil oleh perguruan tinggi dalam memastikan keberlanjutan program studi Pendidikan Bahasa Inggris dan peningkatan kualitas lulusannya. Diskusi yang mendalam dan komprehensif diharapkan dapat membantu mengidentifikasi peluang yang dapat dimanfaatkan serta tantangan yang harus diatasi oleh program studi Pendidikan Bahasa Inggris. Melalui sarasehan ini, diharapkan dapat tercipta pemahaman yang lebih baik tentang bagaimana kebijakan pemerintah yang baru dapat diimplementasikan secara efektif di perguruan tinggi penyelenggara program studi Pendidikan Bahasa Inggris. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk berbagi praktik baik dan strategi inovatif yang telah berhasil diterapkan oleh berbagai institusi dalam menghadapi perubahan kebijakan dan tantangan di dunia kerja.
Dengan menghadirkan para akademisi, ahli serta praktisi, sarasehan ini diharapkan mampu menghasilkan rekomendasi yang konkrit dan aplikatif untuk pengembangan program studi Pendidikan Bahasa Inggris. Pada akhirnya, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam peningkatan kualitas pendidikan dan kesiapan lulusan untuk bersaing di dunia kerja yang global, sesuai dengan tuntutan dan dinamika industri masa kini
Gresik, 24 Juni 2024 – Asosiasi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (APSPBI) Regional Jawa Timur sukses menyelenggarakan workshop bertajuk “Outcome Based Education […]
APSPBI Regional Sulawesi-Gorontalo in collaboration with Bosowa University Makassar Proudly Presents ???? APSPBI Professional Development Workshop and Annual Business Meeting Sulawesi-Gorontalo Regional […]
Kamis, 14 November 2024, Asosiasi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (APSPBI) menggelar Rapat Kerja Nasional II (RAKERNAS II) yang dihadiri oleh seluruh […]