Dengan diberlakukannya Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Permendikbudristek) Nomor 53 Tahun 2023 mengenai Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi, regulasi ini membawa perubahan signifikan terhadap standar nasional pendidikan tinggi dan sistem akreditasi. Kebijakan baru ini berdampak pada berbagai aspek, salah satunya terkait penjaminan mutu di perguruan tinggi, terutama dalam implementasi kurikulum. Salah satu poin penting dalam peraturan ini adalah integrasi kompetensi lulusan. Sebelumnya, kompetensi lulusan diatur dengan rincian yang lebih mendalam, yang membuat materi perkuliahan menjadi sangat banyak dan kurang terfokus karena harus mencakup setiap kompetensi. Akibatnya, dosen terpaksa mengadakan berbagai ujian untuk mengukur berbagai kompetensi tersebut. Padahal, beberapa kompetensi, seperti kompetensi sikap dan keterampilan, bisa saling terkait dan diuji secara bersamaan.
Peraturan ini menjadi tantangan tersendiri bagi perguruan tinggi untuk menemukan solusi yang memastikan mahasiswa memiliki kompetensi lulusan yang sesuai dengan standar program studi masing-masing serta sejalan dengan capaian pembelajaran. Menanggapi hal ini, perlu diselenggarakan Workshop Kurikulum Outcome Based Education (OBE) yang akan fokus pada penentuan Profil Lulusan, Kompetensi Lulusan, Bahan Kajian, serta asesmen yang selaras dengan Permendikbud Nomor 53 Tahun 2023. Hasil dari workshop ini akan menjadi landasan bagi penyusunan kurikulum OBE di Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris seluruh PTN dan PTS yang tergabung dalam APSPBI Regional Jakarta dan Banten, berdasarkan keputusan asosiasi.
Tujuan dari pelaksanaan kegiatan
Membuka ruang diskusi mengenai penyusunan Kurikulum OBE di perguruan tinggi yang telah mempunyai akreditasi “Unggul” dan telah melaksanakan kurikulum tersebut tentunya Memberikan pemahaman tentang cara menentukan Profil Lulusan, Kompetensi Lulusan, Bahan Kajian, serta asesmen yang dapat diimplementasikan di perguruan tinggi masing-masing sesuai dengan ketentuan dalam Permendikbud Nomor 53 Tahun 2023.
Menciptakan ruang diskusi untuk membahas penyusunan Kurikulum OBE di perguruan tinggi yang telah mencapai akreditasi “Unggul” dan telah mengimplementasikan kurikulum tersebut.
Jadwal Pelaksanaan
Kegiatan ini akan dilaksanakan pada: Hari/Tanggal : Jum’at, 25 Oktober 2024 Waktu : 08.00 sd 16.30 WIB Tempat : Kemala Ball Room , Universitas Esa Unggul
Workshop ini menghadirkan 1 (satu) narasumber yang akan memaparkan materi, yaitu: Bapak Prof. Dr. Ifan Iskandar, S.Pd., PG Dipl. In TESOL, M.Hum (Wakil Rektor 1 Bidang Pembelajaran Universitas Negeri Jakarta}, kemudian juga melibatkan seluruh Ketua Program Studi Pendidikan bahasa Inggris dan Dosen baik dari PTN dan PTS yang tergabung dalam APSPBI Regional Jakarta dan Banten .
Seminar kependidikan asosiasi adalah sebuah kegiatan yang diselenggarakan oleh APSPBI Nasional yang dirangkaikan dengan Pengukuhan dan Rapat Kerja Nasional. Seminar ini bertujuan […]
Integrating AI in English Language Teaching and Translation: Opportunities and Challenges Tema kegiatan webinar ini adalah: Integrating AI in English Language Teaching […]
Bertempat di Ruang Seminar Driyarkara, PBI Universitas Sanata Dharma dan Asosiasi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris menyelenggarakan business meetin